1.Pulau Pari

Pulau Pari adalah pulau kecil yang berada di wilayah Kepulauan Seribu, DKI Jakarta. Melansir laman Pulau Seribu, Pulau Pari menawarkan keindahan bawah laut yang luar biasa dan sangat cocok dijadikan tempat healing. Pulau ini juga memiliki hutan mangrove, yang tumbuh secara alami dan dikelola oleh penduduk setempat. Bagi Anda yang ingin mengunjungi Pulau Pari, harus menempuh perjalanan selama 20 menit dari pantai Marina, Ancol dengan speed boat.
2.Pulau Ayer

Pulau Ayer juga menjadi salah satu destinasi wisata berupa pulau kecil yang cocok dijadikan tempat healing. Pengunjung bisa sampai di Pulau Ayer dengan menempuh perjalanan selama 25 menit dari Pantai Marina, Ancol. Satu hal yang harus diperhatikan ketika berlibur ke Pulau Ayer adalah pengunjung disarankan untuk tidak melakukan diving atau snorkeling di wilayah tersebut. Sebab, Pulau Ayer adalah pulau yang paling dekat dengan Jakarta. Dikhawatirkan air laut di pulau itu sudah terkena imbas pencemaran Ibu Kota.
3.Pulau Siroktabe

Pulau Siroktabe yang tidak boleh luput dari daftar lokasi tujuan healing. Melansir laman resmi Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sumatera Utara, pulau ini memiliki banyak fasilitas untuk para wisatawan, seperti penginapan dan restoran. Namun, satu hal yang menjadi daya tarik tersendiri bagi Pulau Siroktabe adalah konsepnya yang back to nature. Jadi, para wisatawan berusaha mengasingkan diri dengan berlibur di pulau ini.
4.Pulau Bawah

Pulau Bawah yang berlokasi di Anambas, Riau. Pengunjung yang datang ke sini akan dimanjakan dengan jernihnya air laut dan hutan lebat. Pulau ini mempunyai setidaknya 13 pantai dan lebih dari 100 hektare hutan hujan rimbun yang siap untuk dijelajahi. Wisatawan juga bisa melakukan snorkeling dan hiking di pulau yang indah ini.
5.Pulau Gili Kedis

Setelah melihat 5 Pulau di atas , Mana yang ingin kamu datangi untuk Healing?